Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

muslimahberbagiAvatar border
TS
muslimahberbagi
INFO TENTANG CEWEK (4B) YANG COWOK HARUS TAU [++pic]
apasih 4B itu? pokoknya buat agan-agan semua kalau nyari pacar atau nyari istri wajib punya ini biar hidup terasa lebih indah dan tentunya dapet dunia dan akhiratnya emoticon-Kiss



Artikel kali ini akan bahas mengenai 4B. Apa itu 4B? mungkin kebanyakan kita lebih famous dengan 3B yaitu Brain, Beauty, Behaviour. Ya, 3 kata ini selalu menjadi objek atau unsur yang harus dimiliki wanita seperti layaknya Puteri Indonesia atau Miss World. Semuanya tidak ada yang salah namun alangkah baiknya jika kita menambah1 unsur. What is that? yaitu unsur Believe (Kepercayaan & Keyakinan).

1. Believe



Kepercayaan atau keyakinan adalah unsur yang harus dimiliki semua orang. Sengapa? agar mereka semua memahami adanya penciptaan Tuhan sebagai dzat yang Maha Agung dan Tinggi. Kepercayaan yang kita pegang itu justru akan membuat kita semakin yakin bahwa kita itu bukanlah pencipta bumi dan kita adalah makhluk kecil dan tumbuh besar nantinya. Kalau golongan orang islam pasti sudah selayaknya mentaati perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya, yakin dan percaya terhadap penciptaan-Nya seperti di dalam rukun iman dan rukun islam.

Jangan cuma mengaku islam kalo sholat suka bolong-bolong, percaya cuma sama Allah saja tanpa percaya terhadap bentuk ciptaan-Nya, suka putus asa (padahal kita tidak hidup sendiri), bahkan ke ranah maksiat yang sering dikunjungi jin dan sebagainya. Alangkah lebih baik kita isi kehidupan ini yang bermanfaat. Kita tidak akan pernah tahu kapan waktu kita meninggal kan dan dicabut nyawa. Kejadian ini seharusnya mengingatkan kita untuk terus yakin agar kita tidak terserembab oleh hal negatif. Terlebih hindari untuk melakukan perdebatan baik sesama amuslim maupun non muslim. lebih baik dengan cara lembut yakni berdakwah

2. Behaviour



Perilaku orang lain pada umumnya menunjukkan diri kita, ibaratnya orang lain adalah cermin. Kita tahu cermin memiliki bentuk-bentuk yang berbeda, terkadang juga suka berubah. Nah kira-kira seperti itulah manusia. Kalau kita baik, orang akan memperlakukan kebaikan kepada kita. Begitu juga ruh kita, semakin kita memiliki perilaku yang selalu bisa diterima masyarakat, kita akan merasakan bahwa ruh kita termasuk ruh suci. Kunci kesuksesan seseorang menjadi manusia seutuhnya terletak pada ucapan kemudian perilakunya.

Beberapa orang banyak menggunakan kalimat "Talk Less do More" lebih mementingkan tindakan daripada ucapan. daripada kita terlihat sok tahu di depan orang lain lebih baik rendah hati saja, jangan terlalu mengecilkan diri sampai-sampai kita merasa tidak berharga. Ingat, semua manusia itu sudah dibekali kelebihan oleh Sang Pencipta, untuk itu manfaatkan kelebihan kita, buat oranglain bahagia kepada kita. Sekali saja kita menyakiti orang lain akan sulit untuk dimaafkan oleh orang tersebut. Orang akan berpikir kalau kita tidak layak untuk dimaafkan.. Naudzubillahiminzhalik!

Tingkah laku kita yang negatif bisa kita ubah dengan jalan berfikir, bertindak, dan bersikap positif terus menerus. Kelak kalau kita melakukan tiga hal tersebut, kita akan lebih mudah terbuka dengan orang lain, mencari pengalaman baru, dan selalu menghargai orang lain. Siapa yang tidak suka sih dihargai? Everyone needs Achievement! tidak ada satupun makhluk yang tidak membutuhkan penghargaan. Walaupun ada yang ngaku-ngaku didepan kamu gak butuh penghargaan pasti dihati mereka sebenarnya ingin mendapatkan penghargaan yang lebih.


3.Beauty



Mengapa perempuan harus diidentikin dengan kecantikan sih? Apakah terus menerus kecantikan fisik yang diutamakan? It's a big NO Girls! Jelas perempuan tidak akan pernah luput dari kecantikkannya. Kalau ada yang ngatain kamu jelek, bilang aja "Berarti kamu menjelekkan Tuhan kamu dong! Kamu gak menghargai hasil ciptaannya?!" Beauty yang maksud disini bukan cantik fisik tapi cantik dari hatinya "The Power of Inner Beauty" kalo perempuan sudah memiliki inner beauty yang baik pasti dirinya bakal dihormati sama orang lain, orang gak akan berani buat mencela kamu.

Sayang zaman sekarang perempuan lebih mengutamakan kecantikan fisik, padahal kecantikan fisik itu hanya sesaat. Kita lahir di dunia bukan untuk mencari laki-laki dan mengumbar nafsu syahwat kepada lawan jenis, tapi kita harus menjadi khalifah (Pemimpin) di muka bumi.. Remember, Allah itu Maha Baik, segala apapun yang dia inginkan pasti akan terjadi (Kun Fayakun), as a girl or women, kita harus bisa menyerah diri kepada Yang Maha Kuasa.emoticon-Smilie Untuk urusan fisik, jangan terlalu berharap lebih buat memiliki postur tubuh ideal, warna kulit putih, dan muka yang serba perfect bak model runway. Syukuri aja apa yang ada, jangan menuntut diri seperti itu itu. rawatlah diri sendiri dengan baik. Agama Islam menyarankan kita untuk merawat diri jangan sampai tidak terawat. Tapi rawatnya jangan berlebihan seperti tiap minggu ke salon. "Be Your Self!".


4.Brain



kepintaran atau kecerdasan ini memiliki pengaruh besar dengan pola pikir/mindset kita. Berfikir positif juga termasuk bagian dari brain ini. Untuk menjadi sosok wanita yang anggun karena adanya kepintaran bisa ditunjukkan dengan cara kita memberikan pengetahuan kita kepada orang lain. Seperti guru, banyak siswa/Mahasiswa yang selalu meremehkan gurunya, bahkan ada beberapa yang melakukan pemberontakkan kepada gurunya. Padahal guru itu pahlawan tanpa tanda jasa. Kita wajib menghormati mereka, karena melalui mereka kita akan mendapatkan pengetahuan yang cukup hingga mengetahui titik kepintaran/kecerdasan kita. Semua orang pengen pinter, dapet beasiswa, hal itu gak salah kok. Walaupun kelak kamu menemukan temanmu yang kamu anggap itu kurang wawasan, jangan anggap dia itu bodoh.

Tidak ada manusia yang bodoh. Semua manusia sudah diberikan otak, jadi gimana kamu saja memakai otak kamu sendiri sebaik-baiknya. Manusia itu pada umumnya pintar soalnya tingkat IQ mereka rata-rata sama, cuma setiap orang memiliki kelebihan yang berbeda, ada beberapa juga yang sama.

Kita punya kemampuan, Kita punya kelebihan, kita yakini kita percaya bahwa kita bisa! kita bisa, dan pasti bisa !

emoticon-No Sara Pleaseemoticon-No Sara Pleaseemoticon-No Sara Pleaseemoticon-No Sara Pleaseemoticon-No Sara Pleaseemoticon-No Sara Please

Sumber : klik disini
0
8.1K
45
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.