belahdurensatuAvatar border
TS
belahdurensatu
Polisi Filipina: Abu Sayyaf Bebaskan 10 Sandera Indonesia








MANILA - Sepuluh warga negara Indonesia (WNI) yang disandera oleh kelompok militan Filipina, Abu Sayyaf, telah dibebaskan pada Minggu (1/5/2016) siang. Kesepuluh WNI itu dibebaskan di wilayah Sulu.

Kepala Kepolisian Sulu, Wilfredo Cayat, mengkonfirmasi pembebasan 10 WNI tersebut. Meski begitu, ia belum bisa memberikan rincian mengenai pembebasan para sandera tersebut.

"Kami diberitahu ada sekelompok orang tak dikenal menjatuhkan warga Indonesia di depan rumah Gubernur Sulu (Abdusakur) Toto Tan (II). Mereka dibawa ke dalam, dan diberi makan. Gubernur Tan menelpon saya dan mereka menyerahkan ke 10 orang itu kepada kami," tuturnya.

"Saat ini kami sedang mempersiapkan membawa mereka ke Zamboanga dan menyerahkannya ke pejabat konsuler mereka," kata Cayat seperti dikutip The Star dari Inquirer.

Cayat juga mengungkapkan jika para sandera yang dibebaskan adalah para awak kapal tugboat. Mereka diculik dari perairan Sulu pada tanggal 28 Maret lalu.

Polisi sebelumnya mengidentifikasi anggota awak kapal tunda Peter Tonson, Julian Philip, Alvian Elvis Peti, Mahmud, Surian Syah, Surianto, Wawan Saputria, Bayu Oktavianto, Reynaldi dan Wendi Raknadian.

Tapi sebuah sumber mengatakan uang tebusan sebesar 50 juta Peso telah dibayarkan kepada para penculik. "Mereka seharusnya dibebaskan antara Jumat dan Sabtu di suatu tempat di kota Luuk," kata sumber itu.
sindonews


10 WNI yang disandera kelompok Abu Sayyaf dibebaskan[

Merdeka.com - 10 Warga Negara Indonesia (WNI) yang sempat disandera kelompok militan Abu Sayyaf akhirnya dibebaskan. Mereka sempat disekap selama hampir satu bulan.

"Ya sudah dibebaskan," ujar Kapolri Jenderal Badrodin Haiti kepada merdeka.com, Minggu (5/1).

Menurut Badrodin, seluruh WNI dalam kondisi sehat. Namun Badrodin enggak menjelaskan secara detail proses pembebasan ini. "Masih ada tahapan, tunggu saja," tuturnya.

Saat ditanya apakah ada pembayaran uang tebusan, Badrodin mengaku tidak memiliki kewenangan. Dia pun menolak memberikan informasi tersebut. Hanya saja Badrodin memberi sinyal pemerintah tak memberikan uang sepeser pun.

"Kita enggak tahu, bukan dari kita (tebusan). Pokoknya sudah lepas," tandasnya.

Seperti diketahui, 10 sandera merupakan kru kapal tunda Brahma 12 dan Anand 12. Kapal dibajak ketika tengah melakukan perjalanan dari Sungai Puting, Kalimantan Selatan menuju ke Batangas, Filipina selatan.
merdeka.com


BIN: 10 WNI Sandera Abu Sayyaf Telah Dibebaskan

JAKARTA - 10 warga negara Indonesia (WNI) yang disandera oleh kelompok Abu Sayyaf akhirnya dibebaskan. Mereka dibebaskan setelah hampir satu bulan ditawan.

Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Sutiyoso membenarkan jika 10 WNI tersebut telah dibebaskan. "Iya betul (10 WNI dibebaskan Abu Sayyaf) karena dari laporannya seperti itu," ujar pria yang akrab disapa Bang Yos kepada Okezone, Minggu (1/5/2016).

Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut menambahkan, saat ini 10 WNI tersebut telah berada di kediaman Gubernur Abdusakur Mahail Tan di daerah Jolo, Filipina, dan diperkirakan sore nanti akan tiba di Lanud Halim Perdanakusumah.

"Nanti sore diperkirakan akan sampai ke Halim, jadi tunggu ya," katanya.

Kendati demikian, Bang Yos enggan memberikan keterangan bagaimana akhirnya 10 sandera tersebut bisa dibebaskan, apakah lewat membayar tembusan atau tidak.

"Nanti akan ada penjelasan dari pemerintah, sementara itu dulu," pungkasnya.
okezone


Korban Sandera Abu Sayyaf Tiba di Halim Perdanakusuma Sore Ini

JAKARTA - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Sutiyoso mengatakan, sore ini ke-10 warga negara Indonesia (WNI) yang disandera oleh kelompok Abu Sayyaf tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta.

Nanti sore diperkirakan akan sampai ke Halim, jadi tunggu ya," ujar Sutiyoso kepada Okezone, Minggu (1/5/2016).

(Baca juga: 10 WNI Sandera Abu Sayyaf Telah Dibebaskan)

Saat ini, sambung Bang Yos, 10 WNI tersebut telah berada di kediaman Gubernur Abdusakur Mahail Tan di daerah Jolo, Filipina.

Bang Yos enggan memberikan keterangan bagaimana akhirnya 10 sandera tersebut bisa dibebaskan, apakah lewat membayar tembusan atau tidak.
okezone


sukurlah akhirnya bebas tapi sayang pake uang tebusan,

tinggal yg 4 orang lagi bagaimana nasibnya....?



Diubah oleh belahdurensatu 01-05-2016 11:32
0
12.1K
125
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.7KThread40.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.