herountildeadAvatar border
TS
herountildead
5 Tim DotA 2 Paling Kaya dengan Pendapatan Ngalahin CEO Perusahaan


DOTA 2tidak diragukan lagi merupakan salah satu game paling terkenal di seluruh dunia yang terkenal berkat gameplay seru dan menyebabkan candu tersendiri. Saking terkenalnya, game ini bahkan memiliki turnamen sendiri yang hadiahnya jutaan dolar dan diikuti oleh berbagai tim dari seluruh dunia.

Dari sekian banyak tim yang telah mengikuti turnamen DOTA 2 ini, beberapa tim di antaranya pernah menjuarai turnamen skala internasional ini yang hadiahnya tergolong fantantis. Berkaitan dengan hal tersebut, ini daftar tim DOTA 2 terkaya, yuk simak.

1. Vici Gaming

Spoiler for :


Vici Gaming merupakan tim DOTA 2 asal China yang juga menjadi salah satu tim DOTA 2 terkaya. Meskipun belum memiliki prestasi seperti tim-tim besar lainnya (NaVi, EG, OG dll), tim yang satu ini telah mengumpulkan pendapatan hingga sekitar 5,2 juta dolar yang berasal dari 60 turnamen DOTA 2 yang mereka ikuti.

2. OG

Spoiler for :


OG merupakan salah satu tim DOTA 2 yang memiliki sejumlah prestasi, salah satunya rekor juara di 4 turnamen Major (Frankfurt, Manilla, Boston dan Kiev) dan beberapa juara tingkat Premier lainnya. Tim asal benua eropa ini juga termasuk salah satu tim DOTA 2 terkaya yang pendapatannya berada pada kisaran 5,3 juta dolar, di mana jumlah tersebut berasal dari 25 turnamen yang mereka ikuti.

3. Newbee

Spoiler for :


Newbee merupakan tim DOTA 2 asal negeri tirai bambu China yang pernah menjuarai turnamen DOTA 2 The International 2014 dan beberapa turnamen tingkat Premier. Tim yang menggunakan lambang ksatria ini rupanya memiliki pendapatan yang tergolong fantastis yaitu sekitar 7,4 juta dolar dari 55 turnamen yang mereka ikuti sejak terbentuk beberapa tahun lalu.

4. Wings Gaming

Spoiler for :


Wings Gaming kini telah menjadi salah satu favorit juara The International 2017 sejak kemenangan mereka tahun lalu di The International 2016 setelah mengalahkan Digital Chaos di final dan favorit juara Evil Geniuses di semifinal . Dari segi pendapatan, tim yang masih satu negara dengan Newbie ini diketahui telah meraup pundi-pundi uang sekitar 9,7 juta dolar yang mana sebagian besar merupakan hadiah dari The International 2016. Nilai ini tentunya sangat fantastis mengingat mereka baru mengikuti 19 turnamen saja.

5. Evil Geniuses

Spoiler for :


Predikat tim DOTA 2 terkaya saat ini masih dipegang oleh mantan juara The International 2015, Evil Geniuses. Tim asal Amerika Serikat ini memiliki segudang prestasi seperti juara The International 2015, juara Asia Championship, belasan juara tingkat Premier dan beberapa kali menjadi semifinalis The International. Tim yang satu ini telah meraup pundi-pundi uang sekitar 14 juta dolar dari 71 turnamen yang mereka ikuti.

Akhir kata saya ucapakan terima kasih sudah membaca thread sederhana saya ini emoticon-Shakehand2mungkin banyak yang berpikir bermain games hanya membuang-buang waktu saja tetapi jika digeluti dengan serius ternyata bisa menjadi sumber penghasilan juga emoticon-2 Jempol

sumber : jalantikus.com


Diubah oleh herountildead 16-06-2017 07:33
4iinch
4iinch memberi reputasi
1
5.3K
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Lounge Pictures
Lounge PicturesKASKUS Official
69KThread11KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.