panastak.Avatar border
TS
panastak.
Tersangka Baru Dugaan Korupsi Patung Yesus Bakal Ditetapkan
TARUTUNG- Kasat Reskrim Polres Taput AKP TP Butarbutar mengungkapkan, berdasarkan hasil penyidikan pihaknya untuk pengembangan kasus dugaan korupsi Patung Yesus, akan ada tersangka baru yang ditetapkan. “Saat ini, dari proses penyidikan, mudah-mudahan akan ada tersangka baru yang akan diproses,” terang AKP Butarbutar, Kamis (16/3), di gedung Kejaksaan Tapanuli Utara, Tarutung.

Namun, terkait jumlah tersangka baru tersebut, Butarbutar enggan untuk memberikan pernyataan lebih lanjut. “Ah,,belum bisa kita tentukan. Nanti kita tingkatkan dalam proses penyidikan,” sebutnya saat ditanyai media soal jumlah tersangka baru yang akan ditetapkan.

Diterangkan Butarbutar, kehadirannya di gedung Kejaksaan adalah untuk pelimpahan barang bukti dan dua tersangka, yakni atas nama Sondang Pane selaku Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dengan berkas perkara BP/124/XII/2016/Reskrim, serta Murni Sinaga selaku Pelaksana Kegiatan Pembangunan dengan berkas K/60/II/2017/Reskrim.

Kedua tersangka tersebut, lanjut dia, merupakan hasil dari tahap penyidikan yang telah dilakukan melalui pemeriksaan dan pengambilan keterangan sebanyak 26 saksi. Dalam daftar saksi yang diperiksa, tercantum nama mantan Bupati Taput Torang Lumbantobing, Mantan Kepala Dinas Cipta Karya Tongam Hutabarat, serta 20 saksi lainnya.

Terkait kasus ini melalui proses penyelidikan, penyidikan, dan juga gelar perkara berkali-kali di Polda Sumatera Utara, dalam hal ini Subdit III Tipikor. Setelah proses tersebut, kepolisian telah menetapkan dua tersangka saat ini memasuki tahap pelimpahan tersangka dan barang bukti kepada Kejaksaan,

(rin)

http://www.palapapos.co.id/berita/dU...itetapkan.html

Gila, patung tuhan dikorupsi sampai tinggal kawat gini emoticon-Gila

0
5.4K
35
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.9KThread40.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.