Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kepala.leleAvatar border
TS
kepala.lele
SpearHead 360, Mobil Peretas iPhone dan Android
SpearHead 360, Mobil Peretas iPhone dan Android



Hallo agan & sista kaskuser sejagad raya. Gmna kabar kalian semua ? Semoga baik2 aja ya gan & sist emoticon-Blue Guy Peace. Kali ini ane mau ngebahas soal teknologi yg gak kalah canggih dengan teknologi yg lainnya nih gan emoticon-cystg


Spoiler for no repost:


Sebuah perusahaan bernama WiSpear meluncurkan sebuah mobil van yang bisa meretas iPhone dan ponsel Android dari jarak jauh. Seperti apa?

Mobil ini bernama SpearHead 360, dan ia bisa meretas ponsel pintar dari jarak jauh, mencapai 500 meter. Sosok di balik mobil ini adalah Tal Dilian, seorang berkebangsaan Israel yang terkenal di bidang surveillance.

SpearHead 360 bisa meretas dari jarak jauh karena dilengkapi dengan 24 antena, yang membantunya dalam 'mengunci' perangkat yang menjadi target, demikian dikutip detikINET dari Phone Arena, Senin (25/6/2018).

Setelah berhasil menemukan si target, SpearHead 360 punya empat metode untuk memaksa target terhubung ke jaringan WiFi yang kemudian dipakai untuk menjebol isi ponsel tersebut. Ia pun bisa meretas banyak perangkat dengan sistem operasi berbeda secara bersamaan.

Selain bisa meretas ponsel, SpearHead 360 juga dilengkapi dengan empat jenis malware untuk menginfeksi bermacam sistem operasi, Android dan iOS di antaranya. Selain itu, Dilian mengaku mempunyai senjata lain untuk meretas ponsel.

Senjata tersebut adalah sejumlah celah keamanan zero days di Android dan iOS yang belum ditambal. Meski begitu, celah keamanan ini menurut Dilian sebenarnya sudah diketahui oleh sejumlah orang lain.

SpearHead 360 dijual dengan harga berkisar antara USD 3,5 juta sampai 5 juta. Ada juga aksesoris lain berupa drone dan ransel khusus seharga USD 1,2 juta dengan kemampuan serupa dengan SpearHead 360.

Mobil yang dipamerkan di konferensi ISS World dan Eurosatory ini memang belum terjual sama sekali saat ini. Namun Dilian mengaku bisa menjual dua sampai empat unit SpearHead 360 sebelum 2018 berakhir.



Gimana, Agan & sista niat untuk membeli ini ?
Jika berkenan monggo di emoticon-Rate 5 Staratau di kasih emoticon-Blue Guy Cendol (L) juga gak nolak kok emoticon-Malu (S)

SUMUR
1
3.4K
27
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.