ahmadmikail10Avatar border
TS
ahmadmikail10
M Yusuf, Pilot Pesawat Kargo Smart Air Selamat dari Kecelakaan

Muhammad Yusuf Yusandika Kantohe alias M Yusuf tengah menjadi sorotan setelah selamat dalam kecelakaan pesawat Pilatus PC-6 Porter PK-SNE.

Pesawat tipe PC6 PC-SNE ini memuat 583 kilogram sembako dari Bandara Tarakan menuju Krayan, Nunukan, Kalimantan Utara, hilang kontak Jumat, 8 Maret 2024 siang.

Pesawat kargo Smart Air itu mulai lepas landas dari Tarakan pada pukul 08.25 Wita, dan dijadwalkan sampai Bandara Binuang, Krayan, pada pukul 09.25 Wita.

Ditemukan pada Minggu, 10 Maret 2024. Pilot pun ditemukan selamat, sementara teknisi bernama Deni Sobali meninggal dunia.

Penasaran dengan sosoknya? Berikut profil Muhammad Yusuf Yusandika Kantohe dan biodata Muhammad Yusuf Yusandika Kantohe.

Muhammad Yusuf Yusandika Kantohe atau M Yusuf merupakan seorang pilot yang beralamat di Kluster Botanical Garden III Nomor 9, Bekasi Selatan.


Foto: Twitter

Pilot yang akrab dipanggil Yusuf lahir di Makassar, Sulawesi Selatan, pada tanggal 26 Juni tahun 1994. Artinya kini umurnya sudah 29 tahun.

Mengenai pendidikannya, Kapten M Yusuf lulusan dari Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia (STPI) Curug tahun 2016.

Dikutip dari akun Instagram @myusufyk, M Yusuf pun telah menikah dengan seorang perempuan bernama Daana Caesar.

Setelah kecelakaan pesawat, Muhammad Yusuf pun memberikan tanda SOS dengan menyalakan api unggun dan memberi tanda asap.

Kemudian pihak tim penyelamat melihat kepulan asap yang dibuat oleh kru Smart Air korban kecelakaan. Saat ditemukan, M Yusuf pun terlihat sehat namun tampak letih.

Bahkan pilot yang tinggal di Bekasi itu terus mencari solusi agar keberadaan puing pesawat dan kru terdeteksi tim SAR. Hingga akhirnya tim SAR pun menemukan keberadaan sang pilot.

“Pilot buat api unggun, jadi asap yang terlihat waktu pencarian kemarin memang dia yang buat,” kata Kepala Desa Binuang, Krayan Kalvin Daun Ipin.

Kalvin pun menduga bahwa teknisi pesawat Deni meninggal usai mengalami benturan dengan ranting pepohonan.

Alhamdulillah, yang penting selamat dan bisa berkumpul dengan keluarga..




0
379
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.9KThread40.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.