Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Kumparan
  • Pencarian Korban Tenggelam di Bengawan Solo Dihentikan Sementara

kumparanAvatar border
TS
MOD
kumparan
Pencarian Korban Tenggelam di Bengawan Solo Dihentikan Sementara


Oleh Imam Nurcahyo

Bojonegoro (Baureno) - Upaya pencarian korban tenggelam di Sungai Bengawan Solo yang dilakukan Tim SAR Gabungan dari BPBD Bojonegoro, hingga Selasa (10/04/2018) pukul 18.00 WIB petang, masih belum membuahkan hasil. Karena cuaca yang tidak memungkinkan, untuk sementara malam ini proses pencarian dihentikan dan rencananya akan dilanjutkan besok pagi.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Kastur bin Katimen (53), warga Dusun Krandon Desa Kadungrejo RT 007 RW 003 Kecamatan Baureno Kabupaten Bojonegoro pada Senin (09/04/2018) sekira pukul 18.00 WIB petang, dilaporkan tenggelam di aliran Sungai Bengawan Solo turut wilayah Desa Kadungrejo Kecamatan Baureno Kabupaten Bojonegoro. 

Baca: Warga Baureno Bojonegoro Dilaporkan Tenggelam di Sungai Bengawan Solo 

Baca juga: Tim SAR Bojonegoro Mulai Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Bengawan Solo 

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bojonegoro, Andik Sujarwo SSTP MM, kapada media ini menjelaskan, hingga Selasa (10/04/2018) petang ini, korban masih belum diketemukan. Karena cuaca yang tidak memungkinkan, untuk sementara malam ini proses pencarian dihentikan dan rencananya akan tim SAR Gabungan dari BPBD Bojonegoro bersama anggota TNI dan Polri serta relawan dan warga masyarakat setempat baru akan me lanjutkan pencarian besok pagi.

“Rencananya besok pagi pencarian akan dilanjutkan,” terang Andik Sujarwo.

Andik Sujarwo menambahkan, bahwa Tim SAR Gabungan BPBD Bojonegoro menurunkan 2 (dua) unit perahu karet dengan kekuatan 15 personel, yang terdiri dari enam personel dari BPBD, dua personel dari Kodim Bojonegoro, satu personel dari Polres Bojonegoro, satu personel dari Brimob Bojonegoro, dua personel dari Polsek Baureno, satu personel dari Satpol PP dan dua personel dari Relawan Tagana.

Selain itu, Tim SAR BPBD Lamongan juga turut membantu melakukan pencarian dengan menurunkan satu perahu dengan kekuatan enam personil, ditambah satu unit perahu tradisional milik warga setempat.

“BPBD Lamongan juga turut membantu pencarian di wilayah sekitar jembatan Babat Lamongan,” imbuh Andik.

Masih menurut Andik, dalam pencarian hari ini, Tim SAR gabungan melakukan penyiran ke arah hilir hingga sejauh kurang lebih lima kilometer, sedangkan dari BPBD Lamongan melakukan penyisiran dari jembatan Babat menuju hulu, sejauh kurang lebih 2 kilometer.

“Pencarian hari ini kurang lebih dalam radius tujuh kilometer, namun korban masih belum diketemukan,” terang Andik.

Lebih lanjut Andik menyampaikan, meskipun pencarian dengan menggunakan perahu untuk sementara dihentikan, namun anggota Tim SAR bersama petugas gabungan dari TNI-Polri serta warga sekitar terus melakukan pengamatan disekitar lokasi kejadian musibah.

 “Petugas dan warga akan terus melakukan pengamatan di sekitar lokasi kejadian sehingga jika sewaktu-waktu korban ditemukan, dapat segera di evakuasi.” terangnya. (red/imm)



Sumber : https://kumparan.com/beritabojonegor...ara-dihentikan

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Pencarian Korban Tenggelam di Bengawan Solo Dihentikan Sementara

- Tim SAR Bojonegoro Mulai Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Bengawan Solo

- Warga Baureno Bojonegoro, Dilaporkan Tenggelam di Sungai Bengawan Solo

tata604Avatar border
anasabilaAvatar border
anasabila dan tata604 memberi reputasi
2
624
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kumparan
KumparanKASKUS Official
8.5KThread1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.